Sunday, February 19, 2012
13 Februari 2012
Dear M.  
Hari dan tahun yang berulang, menyisir tak henti di garis waktu. 
Dan, aku ingin berbahagia berulang-ulang bersamamu.
Tak terbilang satu cintaku yang memanah palung hatimu. 
Tak terbilang setiap rinduku yang meletupkan napas keindahan di tapal batas penantianku; menunggumu.
Di pusat badai rasaku, kamu adalah perjalanan ketabahan yang menguras kewarasan, juga ingkar logika. 
Satu detik yang berlalu adalah buncah getar yang gemetar; demi dan atas nama keakuan perasaan; utuh tulus untuk bersamamu.
Maka, peluklah aku sekarang, dan jangan lepaskan! 
Karena hatiku telah jatuh tepat sasaran; kepadamu. Bersamamu, akan kucari bahagia itu.
Subscribe to:
Post Comments (Atom)

 
 
2 comments:
melayang-layang aku menjamah satu-persatu kata bukan tanpa makna darimu... salam kenal dari saya yang masih pandai mengamati ^_^
kunjungi ini juga JASA SERVICE IPHONE IMAC MACBOOK IPADIPOD DI BANDUNG DAN HARGA TERMURAH
Post a Comment